Logo

Apakah AALI Sudah Meninggalkan Sawit?

Astra Agro Lestari masih dominan di sawit meski ada diversifikasi, namun sampai kapan harus tahan saham AALI?

Terbit 02 Oct 2025 • Jurnalis Muh Syahrianto Rachmadi

Apakah AALI Sudah Meninggalkan Sawit?

KABARBURSA.COM – PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI) kembali menjadi sorotan investor. Pertanyaan yang muncul sederhana tapi penting. Apakah emiten sawit terbesar di Bursa Efek Indonesia (BEI) ini masih setia pada sawit, atau mulai mencari arah baru.

Spekulasi muncul karena AALI menambah portofolio ke hilirisasi dan energi hijau. Narasi itu memunculkan dugaan bahwa perusahaan ingin bertransformasi. Namun laporan keuangan tiga tahun terakhir hingga semester I 2025 menunjukkan hal berbeda.

Lebih dari 95 persen pendapatan tetap bersumber dari crude palm oil (CPO) dan kernel. Diversifikasi ada, tetapi porsinya kecil dan tidak mengubah peta bisnis. Sawit masih menjadi nadi utama penjualan dan laba bersih.

Investor akhirnya berhadapan dengan pertanyaan waktu. Sampai kapan saham ini layak ditahan dalam portofolio. Jawabannya kembali ke arah harga CPO global yang masih jadi penentu utama kinerja AALI.

Ingin Akses Lengkap Analisa Ini?

Anda sedang membaca bagian pembuka dari laporan analisis eksklusif. Untuk mendapatkan insight penuh, termasuk data penting dan proyeksi pasar. Ayo, segera upgrade ke Investor Pro sekarang juga.

Buka Akses Premium

Termasuk majalah bulanan, webinar eksklusif, dan forum diskusi bersama analis.