Transaksi Terkonsentrasi, ke Mana Bandar Arahkan Saham LUCK?
Harga LUCK bergerak volatil, tetapi dana besar justru berpindah di area tengah. Data bandarmology dan broker summary mengungkap petunjuk arah berikutnya.
Terbit 05 Jan 2026 • Jurnalis Muh Syahrianto Rachmadi
KABARBURSA.COM – Pergerakan saham PT Sentral Mitra Informatika Tbk (LUCK) belakangan tidak berhenti pada lonjakan dan koreksi harga.
Berdasarkan data di platform Stockbit, pada perdagangan Jumat, 2 Januari 2026, saham ini bergerak di rentang 140–186 dengan harga penutupan 143, sementara harga rata-rata transaksi berada di 167. Fakta bahwa uang berpindah paling besar di area tengah, saat volatilitas mencapai 46 poin, membuat arah pergerakan berikutnya layak dicermati.
Memasuki perdagangan Senin, 5 Januari 2026, LUCK masih ramai diperbincangkan pelaku pasar. Data sebelumnya menunjukkan volume 348,5 juta saham atau 3,48 juta lot, jauh di atas rata-rata harian 42,86 juta saham. Nilai transaksi Rp58,33 miliar dengan 427 ribu frekuensi menegaskan minat belum mereda.
Kombinasi nilai dan volume itu memberi konteks penting. Lonjakan volume yang lebih dari delapan kali lipat mengindikasikan perpindahan kepemilikan dalam skala besar. Frekuensi yang padat menandakan transaksi terjadi sepanjang sesi, bukan hanya di satu momen.
Ingin Akses Lengkap Analisa Ini?
Anda sedang membaca bagian pembuka dari laporan analisis eksklusif. Untuk mendapatkan insight penuh, termasuk data penting dan proyeksi pasar. Ayo, segera upgrade ke Investor Pro sekarang juga.
Buka Akses PremiumTermasuk majalah bulanan, webinar eksklusif, dan forum diskusi bersama analis.