Logo

INFOGRAFIS Karbon Energi vs Karbon Kehutanan

Terbit pada 16 July 2025 Oleh: Redaksi KabarBursa.com
INFOGRAFIS Karbon Energi vs Karbon Kehutanan

KABARBURSA.COM - Pada tahun 2025, Indonesia memperkuat posisinya di pasar karbon internasional dengan memisahkan dua segmen utama: karbon dari sektor energi dan karbon berbasis kehutanan. Segmen energi, yang mencakup pembangkit listrik rendah emisi seperti hydro dan gas alam, mencatat lonjakan transaksi hingga 1,78 juta ton CO₂e saat peluncuran perdagangan internasional pada Januari. Sementara itu, mulai Maret 2025, pemerintah memperkenalkan segmen karbon kehutanan dan komunitas, yang ditargetkan menghasilkan nilai transaksi hingga Rp 3,2 triliun per tahun. Kedua segmen ini mengandalkan standar global seperti Verra dan Gold Standard, serta sistem registri nasional untuk mencegah praktik double counting, sekaligus memperkuat kredibilitas karbon Indonesia di mata dunia.