Logo
>

Daihatsu Awali 2024: Kenaikan Penjualan Ritel Hingga 12,5{ebdbbc6e6776edee5015c7a1b8b6f85fb1398462916d4269298bb0b7121d79da}

Ditulis oleh Pramirvan Datu
Daihatsu Awali 2024: Kenaikan Penjualan Ritel Hingga 12,5{ebdbbc6e6776edee5015c7a1b8b6f85fb1398462916d4269298bb0b7121d79da}

Poin Penting :

    KABARBURSA - Memasuki tahun 2024, Daihatsu di Indonesia mencatat pencapaian penjualan ritel yang menggembirakan, mencapai 16.976 unit, menandai peningkatan sekitar 12,5 persen dibandingkan dengan penjualan bulan Desember 2023 yang mencapai 15.085 unit.

    Dalam hal volume dan kontribusi model, penjualan ritel Daihatsu pada bulan Januari 2024 didominasi oleh tiga model utama. Astra Daihatsu Sigra menyumbang sebanyak 5.319 unit, atau sekitar 31,3 persen dari total penjualan; disusul oleh Gran Max PU (Pick Up) dengan 4.146 unit (24,4 persen); dan Terios yang meraih 2.267 unit (13,4 persen).

    Bila dibandingkan dengan penjualan per-model antara Januari 2024 dan Desember 2023, terdapat peningkatan signifikan dalam persentase penjualan untuk beberapa model. Model Ayla mencatat lonjakan tertinggi sebesar 152 persen, meningkat menjadi 2.023 unit dari 1.335 unit sebelumnya; diikuti oleh Gran Max Mini Bus (MB) yang naik 137 persen menjadi 1.293 unit; serta Terios yang mengalami kenaikan sebesar 134 persen, mencapai 2.267 unit.

    "Kami menyampaikan rasa terima kasih atas kepercayaan yang diberikan pelanggan, memungkinkan Daihatsu memulai tahun 2024 dengan pencapaian yang positif. Harapan kami, prestasi ini akan menjadi pendorong pertumbuhan penjualan dan memperkuat pasar otomotif nasional sepanjang tahun 2024. Kami berkomitmen untuk terus menyajikan penawaran dan layanan terbaik bagi pelanggan," ungkap Tri Mulyono, Kepala Divisi Pemasaran & Hubungan Pelanggan PT Astra International Tbk. Daihatsu Sales Operation.

    Disclaimer:
    Berita atau informasi yang Anda baca membahas emiten atau saham tertentu berdasarkan data yang tersedia dari keterbukaan informasi PT Bursa Efek Indonesia dan sumber lain yang dapat dipercaya. Konten ini tidak dimaksudkan sebagai ajakan untuk membeli atau menjual saham tertentu. Selalu lakukan riset mandiri dan konsultasikan keputusan investasi Anda dengan penasihat keuangan profesional. Pastikan Anda memahami risiko dari setiap keputusan investasi yang diambil.

    Dapatkan Sinyal Pasar Saat Ini

    Ikuti kami di WhatsApp Channel dan dapatkan informasi terbaru langsung di ponsel Anda.

    Gabung Sekarang

    Jurnalis

    Pramirvan Datu

    Pram panggilan akrabnya, jurnalis sudah terverifikasi dewan pers. Mengawali karirnya sejak tahun 2012 silam. Berkecimpung pewarta keuangan, perbankan, ekonomi makro dan mikro serta pasar modal.