KABARBURSA.COM - Imbal hasil surat utang negara (SBN) naik setelah Bank Indonesia mengumumkan BI rate pada siang hari ini, Rabu 24 April 2024. Imbal hasil SBN dengan tenor 5 tahun yang sebelumnya mengalami penurunan sebesar 7 bps, kini kembali naik menjadi 7,0351 persen.
Imbal hasil SBN dengan tenor 1 tahun bahkan meningkat sebesar 13 bps menjadi 7,0408 persen. Sementara itu, imbal hasil SBN dengan tenor 2 tahun tetap stabil di 7,0172 persen. Imbal hasil SBN dengan tenor 7 tahun juga mengalami kenaikan menjadi 7,0411 persen. Sementara itu, untuk SBN dengan tenor lebih panjang, terpantau bergerak stabil cenderung turun. Imbal hasil SBN 10 tahun masih bertahan di 7,0492 persen, sementara imbal hasil SBN 30 tahun bergerak ke 7,0715 persen.
Kenaikan imbal hasil surat utang RI sejak pekan lalu terjadi seiring dengan keluarnya dana asing dipicu oleh sentimen "higher for longer" dari The Fed, ditambah dengan peningkatan eskalasi konflik di Timur Tengah, yang akhirnya berdampak pada nilai rupiah.
Rupiah terpantau bergerak stabil pasca pengumuman BI rate siang ini yang di luar ekspektasi pasar. Rupiah masih bertahan di kisaran Rp16.154/USD, menguat 66 bps dibanding posisi penutupan hari sebelumnya.
Sedangkan reaksi Indeks Harga Saham Gabungan pasca bunga acuan naik juga positif. IHSG masih melanjutkan penguatan ke 7.164.