Logo
>

IHSG Ditutup Melemah 0,58 Persen, Lima Saham ini Alami Koreksi Paling Dalam

Total transaksi pasar hari ini tercatat mencapai 743,78 juta lot dengan nilai transaksi sekitar Rp39,99 triliun dan frekuensi 5,07 juta kali transaksi.

Ditulis oleh Hutama Prayoga
IHSG Ditutup Melemah 0,58 Persen, Lima Saham ini Alami Koreksi Paling Dalam
papan pantau Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Main Hall BEI, capai 8.958 jelang penutupan perdagangan sesi I pada Senin, 12 Januari 2026. (Foto: Desty Luthfiani/KabarBursa.com)

Poin Penting :

    KABARBURSA.COM - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup melemah sebesar 0,58 persen atau turun 52 poin ke level 8.884 pada perdagangan Senin, 12 Januari 2026.

    Total transaksi pasar hari ini tercatat mencapai 743,78 juta lot dengan nilai transaksi sekitar Rp39,99 triliun dan frekuensi 5,07 juta kali transaksi.

    Saham PT Habco Trans Maritima Tbk (HATM) terkoreksi 14,68 persen ke 372, diikuti PT Metro Healthcare Indonesia Tbk (CARE) yang turun 14,56 persen ke 675.

    Saham PT Bumi Benowo Sukses Sejahtera Tbk (BBSS) melemah 14,40 persen ke level 535, sementara PT Hillcon Tbk (HILL) dan PT Agro Yasa Lestari Tbk (AYLS) masing-masing turun lebih dari 13 persen masing-masing ke level 188 dan 202.

    Dari daftar top gainer, saham PT MNC Sky Vision Tbk (MSKY) memimpin penguatan setelah melonjak 34,88 persen ke level 116. Saham PT Cipta Sarana Medika Tbk (DKHH) menyusul dengan kenaikan 30,34 persen ke 116.

    Sementara PT Multi Garam Utama Tbk (FOLK) menguat 25 persen ke 875. Saham PT MNC Tourism Indonesia Tbk (KPIG) dan PT Soho Global Health Tbk (SOHO) masing-masing naik 25 persen dan 24,85 persen.

    Di sisi lain, sektor infrastruktur mencatat koreksi terdalam sebesar 2,37 persen, diikuti sektor teknologi yang turun 1,68 persen, serta sektor energi yang melemah 1,39 persen. Sektor keuangan juga terkoreksi 1,04 persen, sementara sektor kesehatan turun tipis 0,35 persen.

    Sedangkan, beberapa sektor masih mampu bertahan di zona hijau. Sektor industri dan sektor siklikal masing-masing menguat 2,22 persen, disusul sektor transportasi yang naik 0,75 persen, sektor bahan baku sebesar 0,74 persen, serta sektor properti yang menguat 0,49 persen. (*)

    Dapatkan Sinyal Pasar Saat Ini

    Ikuti kami di WhatsApp Channel dan dapatkan informasi terbaru langsung di ponsel Anda.

    Gabung Sekarang

    Jurnalis

    Hutama Prayoga

    Hutama Prayoga telah meniti karier di dunia jurnalistik sejak 2019. Pada 2024, pria yang akrab disapa Yoga ini mulai fokus di desk ekonomi dan kini bertanggung jawab dalam peliputan berita seputar pasar modal.

    Sebagai jurnalis, Yoga berkomitmen untuk menyajikan berita akurat, berimbang, dan berbasis data yang dihimpun dengan cermat. Prinsip jurnalistik yang dipegang memastikan bahwa setiap informasi yang disajikan tidak hanya faktual tetapi juga relevan bagi pembaca.