Logo
>

Laba Bersih PT Amman Mineral Anjlok 28 persen: Gegara Curah Hujan

Ditulis oleh Yunia Rusmalina
Laba Bersih PT Amman Mineral Anjlok 28 persen: Gegara Curah Hujan

Poin Penting :

    KABARBURSA.COM - PT Amman Mineral Internasional Tbk (AMMAN) mencatatkan penjualan bersih pada tahun 2023 yang mengalami penurunan sebesar 28persen dibandingkan tahun 2022.

    Berdasarkan informasi dari perusahaan, penurunan tersebut disebabkan oleh curah hujan yang sangat tinggi pada Oktober 2022 hingga April 2023.

    Arief Sidarto, Direktur Keuangan AMMAN mengatakan pihaknya dengan terpaksa memproses bijih kadar rendah dari stockpiles, sehingga menghasilkan penjualan tembaga 33persen lebih rendah dan emas 35persen lebih rendah,tetapi diimbangi oleh kenaikan rata-rata harga jual tembaga dan emas masing-masing sebesar 6persen dan 12persen.

    Namun, penjualan Kuartal VI- 2023 merupakan kuartal dengan penjualan yang terkuat selama tahun 2023, dengan peningkatan sebesar 55persen dibandingkan Kuartal III- 2023.

    “Pada tahun 2023, kami menghadapi berbagai tantangan, seperti cuaca buruk, perubahan peraturan yang berdampak negatif, dan peningkatan biaya kepatuhan. Ketangguhan kami membuahkan hasil yang baik, di mana kami memecahkan rekor hasil pertambangan sepanjang sejarah Batu Hijau, " tuturnya di Jakarta, Rabu 27 Maret 2024.

    Dari sisi lain, Alexander Ramlie, Presiden Direktur AMMAN menyampaikan proyeksi produksi tembaga dan emas yang disampaikan sebelum IPO, masing-masing sebesar 14persen dan 24persen, meskipun tidak mencapai panduan pasca IPO sebesar 7persen untuk tembaga dan 8persen untuk emas.

    AMMAN melaporkan EBITDA sebesar US$1.019 juta pada tahun 2023, turun 41persen dari US$1.734 juta pada tahun 2022. Penurunan year-on-year ini terutama didorong oleh penjualan bersih yang lebih rendah, bea ekspor yang lebih tinggi, dan royalti pemerintah untuk emas. Namun, Kuartal VI 2023 merupakan kuartal terkuat dalam hal produksi dan kinerja keuangan. EBITDA Kuartal VI 2023 meningkat sebesar 60persen jika dibandingkan dengan Kuartal III 2023.

    AMMAN juga melaporkan laba bersih sebesar US$465 juta pada tahun 2023, dengan margin sebesar 23persen. Namun jika mempertimbangkan dampak kewajiban bagi hasil sebesar 10persen, maka laba bersih menjadi sebesar US$259 juta dengan margin sebesar 13persen. (nia/prm)

    Dapatkan Sinyal Pasar Saat Ini

    Ikuti kami di WhatsApp Channel dan dapatkan informasi terbaru langsung di ponsel Anda.

    Gabung Sekarang

    Jurnalis

    Yunia Rusmalina

    Vestibulum sagittis feugiat mauris, in fringilla diam eleifend nec. Vivamus luctus erat elit, at facilisis purus dictum nec. Nulla non nulla eget erat iaculis pretium. Curabitur nec rutrum felis, eget auctor erat. In pulvinar tortor finibus magna consequat, id ornare arcu tincidunt. Proin interdum augue vitae nibh ornare, molestie dignissim est sagittis. Donec ullamcorper ipsum et congue luctus. Etiam malesuada eleifend ullamcorper. Sed ac nulla magna. Sed leo nisl, fermentum id augue non, accumsan rhoncus arcu. Sed scelerisque odio ut lacus sodales varius sit amet sit amet nibh. Nunc iaculis mattis fringilla. Donec in efficitur mauris, a congue felis.