Logo
>

Purbaya Pede IHSG Tembus 10.000: Bersihkan Penggoreng Saham!

Pembenahan fondasi pasar menjadi prasyarat utama sebelum perubahan struktur kepemilikan bursa dijalankan

Ditulis oleh Pramirvan Datu
Purbaya Pede IHSG Tembus 10.000: Bersihkan Penggoreng Saham!
Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa di Jakarta. Foto: Dok KabarBursa.com

Poin Penting :

    KABARBURSA.COM - Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa meminta otoritas terkait untuk terlebih dahulu menuntaskan praktik manipulasi saham di pasar modal sebelum melangkah ke agenda demutualisasi bursa efek. 

    Menurutnya, pembenahan fondasi pasar menjadi prasyarat utama sebelum perubahan struktur kepemilikan bursa dijalankan.

    Purbaya menegaskan bahwa pemberantasan praktik “penggoreng saham” perlu ditempatkan sebagai prioritas. Tanpa langkah tersebut, transformasi kelembagaan bursa dinilai berisiko kehilangan makna substansial.

    Saat ditanya apakah demutualisasi Bursa Efek Indonesia (BEI) akan direalisasikan tahun ini, Purbaya mengaku belum memperoleh gambaran yang pasti. Ia menekankan bahwa keputusan tersebut sepenuhnya berada dalam ranah regulator pasar modal.

    “Saya belum tahu, bisa ditanyakan ke OJK. Kalau pandangan saya sih, beresin dulu ‘tukang goreng-goreng’ itu baru demutualisasi,” ujarnya lugas.

    Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama PT Bursa Efek Indonesia menyatakan tengah mengkaji rencana demutualisasi bursa. Kajian tersebut diarahkan untuk memperkuat tata kelola pasar modal, meningkatkan transparansi, serta memperluas perlindungan bagi investor.

    Di luar isu struktural bursa, Purbaya juga menyinggung pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang sempat menembus level 9.000. Ia menilai pencapaian tersebut mencerminkan menguatnya kepercayaan investor terhadap fundamental perekonomian nasional.

    Menurutnya, membaiknya sentimen pasar memberikan dampak langsung terhadap kinerja emiten, yang pada akhirnya tercermin dalam kenaikan valuasi saham secara menyeluruh.

    Dalam tiga bulan terakhir, arus dana investor—baik domestik maupun asing—tercatat terus mengalir positif ke pasar modal Indonesia. Tren ini dianggap sebagai sinyal konsistensi minat investasi terhadap prospek ekonomi Tanah Air.

    “Kalau kita lihat kan tiga bulan terakhir sudah positif terus flow-nya ke kita. Itu menunjukkan ada perbaikan sentimen investor domestik maupun global terhadap perekonomian Indonesia yang ke depan harus terus dijaga. Kalau begitu, tahun ini IHSG ke 10.000 enggak susah-susah amat,” kata Purbaya.(*)

    Dapatkan Sinyal Pasar Saat Ini

    Ikuti kami di WhatsApp Channel dan dapatkan informasi terbaru langsung di ponsel Anda.

    Gabung Sekarang

    Jurnalis

    Pramirvan Datu

    Pram panggilan akrabnya, jurnalis sudah terverifikasi dewan pers. Mengawali karirnya sejak tahun 2012 silam. Berkecimpung pewarta keuangan, perbankan, ekonomi makro dan mikro serta pasar modal.