Logo
>

Waspada Terhadap Penipuan Berkedok Investasi Alfamidi

Ditulis oleh KabarBursa.com
Waspada Terhadap Penipuan Berkedok Investasi Alfamidi

Poin Penting :

    KABARBURSA.COM - PT Midi Utama Indonesia, Tbk (MIDI), pemilik sekaligus pengelola jaringan ritel dengan merek Alfamidi mengimbau masyarakat untuk waspada terhadap penipuan yang mengatasnamakan Alfamidi.

    Hal ini terkait dengan beredarnya skema joint venture yang ditawarkan pihak tertentu dengan mengatasnamakan PT MIDI dalam melancarkan aksinya.

    “Kami mengimbau agar masyarakat lebih berhati-hati menerima tawaran investasi yang mencabut PT Midi Utama Indonesia, Tbk,” kata Corporate Communication MIDI, Retriantina Marhendra dalam siaran persnya, Rabu, 13 Maret 2024.

    Dia mengatakan, modus yang digunakan yakni dengan mengundang secara eksklusif calon korban ke dalam sebuah grup aplikasi WhatsApp (WA) dan menawarkan skema tersebut dengan iming-iming akan mendapatkan keuntungan dalam jumlah besar.

    Retriantina menegaskan, PT MIDI tidak terlibat atau bekerja sama apapun dengan kegiatan tersebut.

    “Informasi itu tidak benar,” ucap dia.

    Diungkapkan Retriantina, beberapa terakhir ini banyak penipuan dengan modus investasi dengan iming-iming keuntungan yang tidak wajar.

    Oleh karena itu, saat ini Alfamidi sedang berkoordinasi dengan pihak terkait menanggapi peristiwa ini. Dan mengimbau kepada masyarakat jika mendapati pihak yang mengatasnamakan PT MIDI agar mengecek dan melaporkan kepada pihak manajemen PT MIDI. (*/adi)

    Dapatkan Sinyal Pasar Saat Ini

    Ikuti kami di WhatsApp Channel dan dapatkan informasi terbaru langsung di ponsel Anda.

    Gabung Sekarang

    Jurnalis

    KabarBursa.com

    Redaksi