Logo
>

BSI dan BGN Teken Kerja Sama Pemenuhan Gizi Nasional

Ditulis oleh Citra Dara Vresti Trisna
BSI dan BGN Teken Kerja Sama Pemenuhan Gizi Nasional

Poin Penting :

    KABARBURSA.COM - PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) dan Badan Gizi Nasional (BGN) menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dalam rangka pengembangan program pemenuhan gizi.

    Sebagai informasi, BGN merupakan lembaga pemerintah yang bertugas pemenuhan gizi nasional dan memastikan setiap warga negara mendapat akses konsumsi makanan yang bergizi, aman dan seimbang.

    Direktur Utama BSI Hery Gunardi mengatakan, kerja sama antara BSI dan BGN merupakan bentuk dukungan kepada program pemerintah terkait peningkatan kualitas gizi masyarakat di seluruh Indonesia.

    “(Pemenuhan gizi) terutama bagi kelompok rentan seperti anak-anak, ibu hamil dan ibu menyusui,” kata Hery dalam keterangan persnya di Jakarta, Kamis, 7 November 2024.

    Hery menegaskan bahwa pihaknya siap memperluas dan memperdalam kolaborasi dengan BGN dengan cara bersinergi dalam pemanfaatan layanan serta produk perbankan Syariah yang inovatif.

    Hal ini dilakukan agar dapat mendukung BGN mencapai tujuan strategisnya, yakni mengoptimalkan pemenuhan gizi seluruh lapisan masyarakat Indonesia.

    “BSI siap berkomitmen untuk meningkatkan kesadaran dan mengakselerasi adopsi layanan digitalisasi perbankan syariah di lingkungan Badan Gizi Nasional. Kami akan membangun ekosistem terpadu yang memungkinkan pengelolaan layanan perbankan syariah secara menyeluruh dan efisien,” ujarnya.

    Menurutnya, melalui pendekatan tersebut perseroan berharap kerja sama ini tidak sekadar menjadikan BSI sebagai mitra finansial tapi juga sebagai katalisator dalam mendukung pencapaian tujuan bersama, yakni mewujudkan Indonesia Maju menuju Indonesia Emas 2045.

    Sementara itu, Kepala BGN Dadan Hindayana mengatakan bahwa permerintah berkomitmen untuk mencapai kesejahteraan gizi masyarakat.

    Hal ini diwujudkan melalui edukasi masyarakat, memperkuat sistem ketahanan pangan, serta bekerja sama dengan berbagai pihak untuk memastikan kesejahteraan gizi tercapai di seluruh pelosok negeri.

    Karena BGN merupakan badan yang selaras dengan 8 program dalam Asta Cita di pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka. Badan ini mendorong penyusunan dan pelaksanaan kebijakan gizi nasional berkelanjutan untuk visi pemerintah menuju Indonesia Emas 2045.

    “Kemitraan dengan BSI adalah langkah penting dalam mendukung pelaksanaan program makan bergizi gratis yang akan dimulai pada Januari 2025. Kami berharap kerja sama ini akan membawa dampak positif yang signifikan dalam upaya pemenuhan gizi nasional,” ujar Dadan.

    Fokus Industri Halal

    Sebelumnya, BSI memperkuat ekosistem halal di berbagai sektor industri, termasuk industri makanan dan minuman. Potensi ekosistem halal di Indonesia dinilai sangat luas.

    Wakil Direktur Utama BSI Bob T. Ananta menuturkan, BSI berkomitmen mengoptimalkan sektor makanan dan minuman halal untuk mendukung Indonesia sebagai produsen halal kelas dunia. Bob menyebutkan, potensi industri halal di sektor riil yang dapat dikembangkan di Indonesia mencapai 264,92 miliar dolar AS, setara dengan sekitar Rp5.000 triliun, dengan sektor makanan dan minuman halal menyumbang sekitar 78,9 persen atau 209,04 miliar dolar AS.

    Dia menambahkan, sektor makanan dan minuman tidak hanya memiliki potensi yang besar tetapi juga memberi dampak pengganda bagi perekonomian.

    Untuk mendukung ekosistem halal, BSI telah menjalankan berbagai langkah strategis, termasuk memperkuat sektor makanan dan minuman halal nasional melalui ekosistem Islam yang komprehensif dalam rantai pasok.

    Upaya ini mencakup kemudahan pembayaran sertifikasi halal melalui virtual account dan penyediaan solusi komprehensif bagi pelaku industri halal. BSI juga bekerja sama dengan beberapa lembaga untuk memperkuat sistem sertifikasi halal nasional.

    Selain itu, BSI telah membantu 1.000 UMKM dengan sertifikasi halal gratis, membuka Zona KHAS (Kuliner Halal, Aman, dan Sehat), dan bekerja sama dengan Lembaga Pemeriksa Halal (LPH) untuk menciptakan ekosistem halal yang inklusif serta berkelanjutan.

    Untuk memperluas pasar, BSI mengirimkan lima UMKM binaannya ke Festival Amazing Indonesia 2024 di Jeddah, Arab Saudi, pada 26-28 September 2024 sebagai bagian dari upaya menjajaki peluang di pasar internasional.

    Kinerja Saham BRIS

    Kinerja saham PT Bank Syariah Indonesia Tbk. (BRIS) menunjukkan pertumbuhan positif selama beberapa tahun terakhir, didukung oleh pertumbuhan laba bersih (net income) yang konsisten.

    Hingga kuartal III tahun 2024, BRIS mencatat laba bersih sebesar Rp1,713 miliar, meningkat dari Rp1,378 miliar pada periode yang sama tahun lalu. Laba bersih tahunan yang diestimasi untuk tahun ini mencapai Rp6,810 miliar, lebih tinggi dibandingkan Rp5,704 miliar pada 2023.

    Pertumbuhan ini sejalan dengan peningkatan pendapatan (revenue) yang signifikan dari tahun ke tahun. Dengan kapitalisasi pasar yang saat ini mencapai Rp131,468 miliar dan enterprise value sebesar Rp126,408 miliar, BRIS menunjukkan posisi yang kuat di pasar. Perusahaan juga mencatatkan saham beredar sebanyak 46,13 miliar lembar per 30 September 2024, menunjukkan likuiditas saham yang tinggi.

    Secara tahunan, laba per saham (EPS) juga mengalami peningkatan, menggambarkan pertumbuhan profitabilitas perusahaan yang stabil dan memperlihatkan daya tarik yang potensial bagi investor. (*)

    Disclaimer:
    Berita atau informasi yang Anda baca membahas emiten atau saham tertentu berdasarkan data yang tersedia dari keterbukaan informasi PT Bursa Efek Indonesia dan sumber lain yang dapat dipercaya. Konten ini tidak dimaksudkan sebagai ajakan untuk membeli atau menjual saham tertentu. Selalu lakukan riset mandiri dan konsultasikan keputusan investasi Anda dengan penasihat keuangan profesional. Pastikan Anda memahami risiko dari setiap keputusan investasi yang diambil.

    Dapatkan Sinyal Pasar Saat Ini

    Ikuti kami di WhatsApp Channel dan dapatkan informasi terbaru langsung di ponsel Anda.

    Gabung Sekarang

    Jurnalis

    Citra Dara Vresti Trisna

    Vestibulum sagittis feugiat mauris, in fringilla diam eleifend nec. Vivamus luctus erat elit, at facilisis purus dictum nec. Nulla non nulla eget erat iaculis pretium. Curabitur nec rutrum felis, eget auctor erat. In pulvinar tortor finibus magna consequat, id ornare arcu tincidunt. Proin interdum augue vitae nibh ornare, molestie dignissim est sagittis. Donec ullamcorper ipsum et congue luctus. Etiam malesuada eleifend ullamcorper. Sed ac nulla magna. Sed leo nisl, fermentum id augue non, accumsan rhoncus arcu. Sed scelerisque odio ut lacus sodales varius sit amet sit amet nibh. Nunc iaculis mattis fringilla. Donec in efficitur mauris, a congue felis.