Logo
>

IHSG Ditutup Cerah, Naik 44,16 Poin Kamis (7/3)

Ditulis oleh KabarBursa.com
IHSG Ditutup Cerah, Naik 44,16 Poin Kamis (7/3)

Poin Penting :

    KABARBURSA.COM-Pada akhir perdagangan Kamis 7 Maret 2024, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berhasil mencatat kenaikan sebesar 44,16 poin atau 0,60persen, mencapai angka 7.373,96.

    Dari data tersebut, tercatat 287 saham mengalami kenaikan, sementara 233 saham mengalami penurunan, dan 248 saham lainnya stagnan.

    Delapan indeks sektoral mengalami penguatan, yang secara signifikan mendukung kenaikan IHSG. Namun, terdapat tiga indeks sektoral lainnya yang tercatat mengalami penurunan.

    Indeks sektoral dengan kenaikan tertinggi adalah sektor barang baku yang naik 2,19persen, sektor energi naik 0,92persen, dan sektor infrastruktur yang naik 0,78persen.

    Sementara itu, indeks sektoral yang mengalami penurunan adalah sektor teknologi yang turun 2,57persen, sektor perindustrian turun 0,35persen, dan sektor barang konsumen non primer turun 0,33persen.

    Total volume perdagangan saham pada hari itu mencapai 25,97 miliar saham dengan total nilai mencapai Rp 11,98 triliun.

    Beberapa saham yang masuk dalam daftar top gainers LQ45 hari itu adalah:

    1. PT Harum Energy Tbk (HRUM) (4,35persen)
    2. PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk (CPIN) (4,29persen)
    3. PT Mitra Pack Tbk (PTMP) (4,14persen)

    Sementara itu, beberapa saham yang tercatat sebagai top losers LQ45 adalah:

    1. PT Bukalapak.com Tbk (BUKA) (-5,49persen)
    2. PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) (-5,41persen)
    3. PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk (ICBP) (-4,04persen)

    Dapatkan Sinyal Pasar Saat Ini

    Ikuti kami di WhatsApp Channel dan dapatkan informasi terbaru langsung di ponsel Anda.

    Gabung Sekarang

    Jurnalis

    KabarBursa.com

    Redaksi