Logo
>

Mitsubishi Pamerkan 17 Mobil Andalan di GIIAS 2025

Mitsubishi hadirkan 17 mobil di GIIAS 2025, dari Xpander hingga Destinator, seraya rayakan 55 tahun perjalanan otomotif bersama masyarakat Indonesia.

Ditulis oleh Citra Dara Vresti Trisna
Mitsubishi Pamerkan 17 Mobil Andalan di GIIAS 2025
Kehadiran Mitsubishi Motors di ajang GIIAS 2025. Foto: KabarBursa.com/Citra Dara

KABARBURSA.COM - Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) kembali menyapa konsumennya di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2025 di ICE BSD, Serpong, Tangerang. 

Pameran yang digelar pada 24 Juli sampai 3 Agustus 2025 ini MMKSI ingin mengajak masyarakat Indonesia memasuki babak baru yang lebih dinamis dan penuh inspirasi.

Presiden Direktur PT MMKSI Atsushi Kurita mengatakan, cara Mitsubishi membuktikan komitmennya adalah dengan menghadirkan deretan model ikonik yang tangguh dan tahan lama. Menurutnya, mobil-mobil ini menggabungkan kenyamanan dan karakter SUV yang menjadi DNA khas Mitsubishi Motors.

“Kami senantiasa berupaya memainkan peran yang bermakna dalam kehidupan masyarakat Indonesia, dengan memberdayakan setiap perjalanan dan petualangan hidup melalui produk berkualitas tinggi, layanan yang relevan, serta pengalaman pelanggan yang luar biasa,” ujar Atsushi Kurita pada Selasa, 23 Juli 2025.

Kurita menuturkan bahwa saat ini adalah babak baru bagi Mitsubishi Motors untuk tumbuh bersama Indonesia tidak hanya sebagai merek, tapi juga sebagai mitra terpercaya dalam mendukung, memahami dan merayakan aspirasi masyarakatnya.

Ia menambahkan, dengan dedikasi penuh, Mitsubishi akan terus menghadirkan kendaraan global berkualitas tinggi, sekaligus terus menyempurnakan layanan agar semakin selaras dengan kebutuhan, preferensi, dan gaya hidup unik pelanggan Indonesia.

“Kami memiliki aspirasi untuk mengangkat setiap perjalanan, membantu masyarakat Indonesia meraih pencapaian baru, membuka peluang lebih luas, dan menciptakan kenangan berarti bermakna Bersama orang-orang tercinta,” ujarnya.

Semangat 55 Tahun Hadir di Indonesia

Melalui tema “Journey to Grand Destinations”, MMKSI tidak hanya ingin menjadi etalase teknologi, tetapi juga mencerminkan komitmen 55 tahun Mitsubishi Motors menemani berbagai petualangan hidup masyarakat Indonesia.

Pengalaman selama lima dekade di pasar otomotif Tanah Air, MMKSI ingin menunjukkan perjalanan panjang Mitsubishi Motors untuk bertransformasi selaras dengan kebutuhan masyarakat yang semakin dinamis.

Pada ajang GIIAS 2025, booth MMKSI yang berlokasi di Hall 10, nomor 10A, dirancang bukan sekadar sebagai ruang pamer kendaraan, tetapi sebagai sebuah pengalaman menyeluruh yang menyatukan elemen inspirasi, interaktivitas, dan inovasi.

Seluruh konsep ini menjadi cerminan dari semangat “Life’s Adventure” yang menjadi identitas kuat Mitsubishi Motors.

Menjawab rasa penasaran pengunjung pameran, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menampilkan 17 unit kendaraan display yang terdiri dari berbagai model andalan. Adapun kendaraan yang dihadirkan, yakni Destinator, Xforce, Xpander, Xpander Cross, Pajero Sport, hingga Triton.

MMKSI juga menyediakan 4 unit Destinator sebagai kendaraan test drive, memberi kesempatan kepada pengunjung untuk merasakan langsung kenyamanan dan performa khas Mitsubishi selama gelaran berlangsung.(*)

Dapatkan Sinyal Pasar Saat Ini

Ikuti kami di WhatsApp Channel dan dapatkan informasi terbaru langsung di ponsel Anda.

Gabung Sekarang

Jurnalis

Citra Dara Vresti Trisna

Citra Dara Vresti Trisna adalah Asisten Redaktur KabarBursa.com yang memiliki spesialisasi dalam analisis saham dan dinamika pasar modal. Dengan ketelitian analitis dan pemahaman mendalam terhadap tren keuangan, ia berperan penting dalam memastikan setiap publikasi redaksi memiliki akurasi data, konteks riset, dan relevansi tinggi bagi investor serta pembaca profesional. Gaya kerjanya terukur, berstandar tinggi, dan berorientasi pada kualitas jurnalistik berbasis fakta.