Logo
>

Toyota Tambah Fitur HEV dan Gasoline Innova Zenix, Apa Saja?

Toyota Kijang Innova Zenix mendapatkan peningkatan fitur hiburan, konektivitas, dan keselamatan di semua varian hybrid dan gasoline menjelang akhir 2025.

Ditulis oleh Harun Rasyid
Toyota Tambah Fitur HEV dan Gasoline Innova Zenix, Apa Saja?
Kabin Toyota Kijang Innova Zenix mendapat fitur baru, dari fitur keselamatan hingga hiburan. Foto: dok. Toyota

Poin Penting :

    KABARBURSA.COM - Toyota Kijang Innova Zenix belum lama ini mendapat sejumlah penyegaran, tepatnya menjelang akhir 2025. Mobil hibrid ini mendapat pembaruan fitur baik pada varian gasoline maupun hybrid.

    Penyegaran Kijang Innova Zenix merupakan upaya Toyota yang terfokus pada peningkatan kenyamanan berkendara, keselamatan, serta konektivitas berbasis internet.

    Karena tergolong minor change, penyegaran Toyota Kijang Innova Zenix tidak mengubah desain eksterior dan tetap mempertahankan karakter Multi Purpose Vehicle (MPV) andalan pabrikan asal Jepang tersebut.

    Bagi Auto2000, selaku jarinhan dealer resmi terbesar Toyota, Innova Zenix tetap menyuguhkan tampilan hingga rasa berkendara khas Sport Utility Vehicle (SUV) yang premium dan gagah.

    Namun, sejalan dengan pembaruan global Toyota, emblem Hybrid Innova Zenix kini berganti menjadi Hybrid Electric Vehicle (HEV) yang merepresentasikan teknologi elektrifikasi Toyota. 

    Pada area kabin, pembaruan langsung terpancar melalui peningkatan sistem hiburan. Pada tipe G dan G HEV kini dibekali head unit 10 inci dengan smartphone connectivity, sedangkan tipe V, V HEV, dan Q HEV mengusung head unit dengan layar 12,3 inci yang juga terintegrasi dengan pengaturan Air Purifier.

    Soal fitur keamanan, Toyota meningkatkan Innova Zenix dengan kualitas kamera belakang menjadi resolusi HD (High Definition) pada tipe G, V, G HEV, dan V HEV. 

    Seluruh varian juga kini dilengkapi Tire Inflator, yang berfungsi untuk mengukur sekaligus mengisi tekanan udara ban. Sebagai tipe flagship, Kijang Innova Zenix Q HEV mendapatkan fitur Power Back Door dengan Kick Sensor.

    Toyota juga meningkatkan kualitas Panoramic View Monitor menjadi resolusi HD, sehingga tampilan kondisi jalan dan area sekitar kendaraan terlihat lebih detail dan akurat.

    Bukan cuma itu, Toyota turut menyempurnakan fitur T Intouch pada New Kijang Innova Zenix. Perangkat ini dilengkapi fungsi In-Car Wi-Fi Hotspot pada tipe V, V HEV, dan Q HEV.

    Fitur tersebut memungkinkan pengguna menikmati koneksi internet langsung di dalam kendaraan. Seluruh fitur konektivitas dapat dikendalikan melalui aplikasi mToyota yang membuka akses ke berbagai layanan In-Car Connectivity, melalui head unit maupun Rear Seat Entertainment (RSE). 

    Teknologi telematika ini mencakup dua kategori utama, yakni Out-of-Car Connectivity melalui aplikasi mToyota dan In-Car Connectivity melalui sistem hiburan terhubung di dalam mobil.

    Lebih lanjut, Auto2000 berupaya turut memperkuat ekosistem kendaraan hybrid Toyota melalui berbagai layanan digital dan program kepemilikan.

    “Kami memberikan kemudahan kepemilikan mobil hybrid Toyota bahkan sejak AutoFamily baru ingin mencari yang sesuai kebutuhan. Cukup berkunjung ke website Auto2000, pelanggan dapat mencari mobil idaman. Termasuk promo pembelian dan perawatan kendaraan,” ujar Nur Imansyah Tara, Marketing Division Head Auto2000 lewat keterangan resmi yang dikutip, Sabtu 17 Januari 2026.

    Dalam situs resmi Auto2000, konsumen dapat membandingkan model Hybrid EV Toyota, melakukan simulasi kredit, hingga memanfaatkan berbagai program promo. 

    Di luar pembelian, layanan purna jual seperti booking servis berkala dan kebutuhan kendaraan lainnya juga dapat diakses secara digital pada situs resmi tersebut.

    Berikut daftar harga Toyota Kijang Innova Zenix terbaru on the road Jakarta:

    1. Varian Gasoline

    • G Rp437.300.000
    • V Rp483.900.000
    • V Non RSE Rp475.600.000
    • G (Premium) Rp440.300.000
    • V (Premium) Rp486.900.000
    • V Non RSE (Premium) Rp478.600.000

    2. Varian Hybrid 

    • G HV Rp474.700.000
    • V HV Rp548.400.000
    • V HV Non Mod Rp538.400.000
    • V HV Non RSE Rp540.100.000
    • HYBRID (Premium) Rp477.600.000
    • V HV (Premium) Rp551.300.000
    • V HV Non Mod (Premium) Rp541.400.000
    • V HV Non RSE (Premium) Rp543.000.000
    • V HV Non Mod Non RSE Rp530.200.000
    • Q HV TSS Rp626.900.000
    • Q HV TSS Non MOD Rp617.000.000
    • Q HV TSS Non RSE Rp618.600.000
    • V HV Non Mod Non RSE (Premium) Rp533.100.000
    • Q HV TSS (Premium) Rp629.800.000
    • Q HV TSS Non Mod (Premium) Rp619.900.000
    • Q HV TSS Non RSE (Premium) Rp621.500.000.(*)

    Dapatkan Sinyal Pasar Saat Ini

    Ikuti kami di WhatsApp Channel dan dapatkan informasi terbaru langsung di ponsel Anda.

    Gabung Sekarang

    Jurnalis

    Harun Rasyid

    Harun Rasyid adalah jurnalis KabarBursa.com yang fokus pada liputan pasar modal, sektor komersial, dan industri otomotif. Berbekal pengalaman peliputan ekonomi dan bisnis, ia mengolah data dan regulasi menjadi laporan faktual yang mendukung pengambilan keputusan pelaku pasar dan investor. Gaya penulisan lugas, berbasis riset, dan memenuhi standar etika jurnalistik.