Logo
>

Pembekalan Calon Menteri Prabowo di Hambalang Berlangsung Dua Hari

Ditulis oleh Moh. Alpin Pulungan
Pembekalan Calon Menteri Prabowo di Hambalang Berlangsung Dua Hari

Poin Penting :

    KABARBURSA.COM - Para calon menteri Prabowo Subianto berkumpul di Hambalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, untuk mengikuti pembekalan intensif selama dua hari, yang dimulai pada Rabu, 16 Oktober 2024. Pembekalan ini menjadi bagian penting dari persiapan kabinet pemerintahan baru di bawah kepemimpinan Prabowo-Gibran.

    "(Pembekalanya)2 hari, tapi belum tahu tema-nya apa dan segala macamnya," ujar Wakil Menteri Perdagangan Budi Santoso saat tiba di lokasi.

    Ia juga menjelaskan peserta diminta hadir sejak pukul 08.30 WIB dan acara akan berlangsung hingga pukul 19.30 WIB.

    Pembekalan ini menyusul serangkaian pertemuan sebelumnya yang diadakan di kediaman Prabowo di Jakarta, di mana sejumlah tokoh dari berbagai latar belakang diundang untuk mengisi posisi strategis dalam pemerintahan mendatang. Para peserta berasal dari kalangan politisi, akademisi, hingga menteri yang pernah menjabat di era Presiden Joko Widodo.

    Pembekalan dua hari ini menegaskan fokus Prabowo pada profesionalisme, sebagaimana disampaikan oleh Ketua Harian DPP Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad. "Banyak dari profesional, jadi memang usulan dari parpol, baik menteri maupun kepala badan maupun wamen, itu lebih banyak dari profesional," kata Dasco.

    49 Unsur Calon Menteri Prabowo

    Dasco sebelumnya mengatakan 49 tokoh yang memenuhi panggilan ke Kertanegara telah menyatakan kesediaannya dalam membantu jalannya pemerintahan Prabowo di periode 2024-2029 mendatang. “Calon menteri yang kemarin sudah menandatangani kesediaan membantu. Tetapi finalisasinya adalah hari ini (14 Oktober 2024),” kata Dasco di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, dua hari lalu.

    Dari 49 tokoh yang dipanggil Prabowo tersebut memiliki latar belakang yang beragam, mulai dari politisi, menteri definitif periode 2019-2024, pakar, hingga pengusaha.

    Adapun 49 tokoh yang dipanggil Prabowo hari ini berasal dari berbagai unsur masyarakat dengan rincian sebagai berikut:

    Unsur Politik

    1. Prasetio Hadi – Ketua DPP Partai Gerindra
    2. Sugiono – Wakil Ketua Umum Partai Gerindra
    3. Fadli Zon – Wakil Ketua Umum Partai Gerindra
    4. Maruarar Sirait – Politisi Partai Gerindra
    5. Supratman Andi Agtas – Politisi Partai Gerindra sekaligus Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia
    6. Zulkifli Hasan – Ketua Umum Partai Amanat Nasional sekaligus Menteri Perdagangan
    7. Yandri Susanto – Wakil Ketua Umum Partai Amanat Nasional
    8. Muhaimin Iskandar – Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa
    9. Abdul Kadir Karding – Politisi Partai Kebangkitan Bangsa
    10. Bahlil Lahadalia – Ketua Umum Partai Golkar sekaligus Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM)
    11. Nusron Wahid – Politisi Partai Golkar
    12. Wihaji – Wakil Ketua Umum Partai Golkar
    13. Maman Abdurahman – Politisi Partai Golkar
    14. Agus Gumiwang – Ketua Dewan Pembina Partai Golkar sekaligus Menteri Perindustrian
    15. Agus Harimurti Yudhoyono – Ketua Umum Partai Demokrat sekaligus Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional
    16. Meutya Hafid – Politisi Partai Golkar
    17. Teuku Riefky Harsya – Sekretaris Jenderal Partai Demokrat
    18. Raja Juli Antoni – Sekretaris Jenderal Partai Solidaritas Indonesia

    Unsur Menteri Periode 2019-2024

    1. Sri Mulyani – Menteri Keuangan
    2. Airlangga Hartarto – Menteri Koordinator Bidang Perekonomian
    3. Pratikno – Menteri Sekretaris Negara
    4. Erick Thohir – Menteri BUMN
    5. Andi Amran Sulaiman – Menteri Pertanian
    6. Dito Ariotedjo – Menteri Pemuda dan Olahraga
    7. Budi Gunadi Sadikin – Menteri Kesehatan
    8. Sakti Wahyu Trenggono – Menteri Kelautan dan Perikanan
    9. Rosan Roeslani – Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinator Penanaman Modal
    10. Tito Karnavian – Menteri Dalam Negeri
    11. Muhammad Herindra – Wakil Menteri Pertahanan
    12. Donny Ermawan Taufanto – Plt Sekretaris Jenderal Kementerian Pertahanan
    13. Budi Santoso – Sekretaris Jenderal Kementerian Perdagangan
    14. Raden Dodi Priyono – Kepala Bagian Administrasi Penganggaran, Biro Perencanaan Anggaran dan Kerja Sama Luar Negeri, Sekretaris Jenderal Kementerian PUPR
    15. Hanif Faisol Nurofiq – Direktur Jenderal Planologi Kehutanan dan Tata Lingkungan (PKTL) Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan

    Unsur Pengusaha

    1. Widiyanti Putri Wardhana – Pengusaha
    2. Iftitah Sulaiman – Pengusaha
    3. Veronica Tan – Pengusaha

    Unsur Ormas Keagamaan

    1. Saifullah Yusuf – Sekretaris Jenderal Pengurus Besar Nahdlatul Ulama
    2. Arifatul Choiri Fauzi – Muslimat Nahdlatul Ulama
    3. Abdul Mu’ti – Sekretaris Umum Pengurus Pusat Muhammadiyah
    4. Nasaruddin Umar – Imam Besar Masjid Istiqlal

    Unsur Akademisi dan Pakar

    1. Yusril Ihza Mahendra – Pakar Hukum Tata Negara
    2. Satryo Soemantri Brodjonegoro – Akademisi
    3. Rachmat Pambudy – Akademisi
    4. Yassierli – Akademisi

    Unsur Lainnya

    1. Natalius Pigai – Pegiat Hak Asasi Manusia
    2. Komjen Agus Andrianto – Wakil Kepala Kepolisian Republik Indonesia
    3. Ribka Haluk – Pj Gubernur Papua
    4. Sultan Bachtiar Najamudin – Ketua Dewan Perwakilan Daerah
    5. Dudy Purwagandhi – Dewan Komisaris PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) Tbk

    Dari sekian kandidat menteri yang dipanggil, tak satu pun ada berasal dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDIP. Ketua DPP PDIP, Puan Maharani, buka suara ihwal pemanggilan calon menteri di kediaman Presiden terpilih, Prabowo Subianto, di Jalan Kertanegara, Jakarta, Senin, 14 Oktober 2024.

    Puan menyebut, PDIP memang tidak dipanggil dalam pertemuan sejumlah calon menteri kemarin. Meski begitu, dia menekankan, hubungan Prabowo dan PDIP terjalin dengan baik sebagaimana sinergi antar-fraksi di DPR RI.

    “Berarti enggak dipanggil, ya sudah itu saja. (Komunikasi) Baik sekali, selalu berkomunikasi, ya seperti juga di DPR kita baik-baik, selalu menjalin komunikasi,” kata Puan kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 15 Oktober 2024.(*)

    Dapatkan Sinyal Pasar Saat Ini

    Ikuti kami di WhatsApp Channel dan dapatkan informasi terbaru langsung di ponsel Anda.

    Gabung Sekarang

    Jurnalis

    Moh. Alpin Pulungan

    Asisten Redaktur KabarBursa.com. Jurnalis yang telah berkecimpung di dunia media sejak 2020. Pengalamannya mencakup peliputan isu-isu politik di DPR RI, dinamika hukum dan kriminal di Polda Metro Jaya, hingga kebijakan ekonomi di berbagai instansi pemerintah. Pernah bekerja di sejumlah media nasional dan turut terlibat dalam liputan khusus Ada TNI di Program Makan Bergizi Gratis Prabowo Subianto di Desk Ekonomi Majalah Tempo.

    Lulusan Sarjana Hukum Universitas Pamulang. Memiliki minat mendalam pada isu Energi Baru Terbarukan dan aktif dalam diskusi komunitas saham Mikirduit. Selain itu, ia juga merupakan alumni Jurnalisme Sastrawi Yayasan Pantau (2022).