Logo
>

Harga Bahan Pokok Awal Pekan, Bawang Merah Turun

Ditulis oleh Hutama Prayoga
Harga Bahan Pokok Awal Pekan, Bawang Merah Turun

Poin Penting :

    KABARBURSA.COM - Harga bawang merah per kilogram pada Senin, 22 April 2024 sudah mengalami penurunan secara nasional di pedagang eceran.

    Menurut data panel harga Pangan Badan Pangan Nasional (Bapanas) pukul 07:00 WIB, harga bawang merah dibanderol Rp49.130 per kilogram, turun sebanyak 4,93 persen.

    Papua Tengah menjadi tempat harga tertinggi bawang merah mencapai Rp90 ribu per kilogram. Sementara harga terendah di Nusa Tenggara Timur yakni Rp25 ribu per kilogram.

    Sementara itu bawang putih bonggol mengalami kenaikan sebesar 7,37 persen menjadi Rp46.790 per kilogram.

    Kenaikan juga terjadi pada beras premium sebesar 7,04 persen atau kini dibanderol Rp17.030 per kilogram. Sedangkan beras medium kini Rp15.070 per kilogram, naik 9,68 persen.

    Cabai merah keriting mengalami penurunan sebesar 0,52 persen, atau kini Rp41.980 per kilogram. Untuk cabai rawit merah saat ini seharga Rp50.200 per kilogram, atau naik 3,53 persen.

    Harga daging sapi murni turun sebesar 7,15 persen, atau kini seharga Rp126.550 per kilogram. Di sisi lain, daging ayam ras mengalami kenaikan 12,73 persen atau kini Rp43.470 per kilogram.

    Adapun telur ayam ras juga turut naik sebesar 15,50 persen atau sekarang dihargai Rp35.020 per kilogram.

    Dapatkan Sinyal Pasar Saat Ini

    Ikuti kami di WhatsApp Channel dan dapatkan informasi terbaru langsung di ponsel Anda.

    Gabung Sekarang

    Jurnalis

    Hutama Prayoga

    Hutama Prayoga telah meniti karier di dunia jurnalistik sejak 2019. Pada 2024, pria yang akrab disapa Yoga ini mulai fokus di desk ekonomi dan kini bertanggung jawab dalam peliputan berita seputar pasar modal.

    Sebagai jurnalis, Yoga berkomitmen untuk menyajikan berita akurat, berimbang, dan berbasis data yang dihimpun dengan cermat. Prinsip jurnalistik yang dipegang memastikan bahwa setiap informasi yang disajikan tidak hanya faktual tetapi juga relevan bagi pembaca.