KABARBURSA.COM - Arsenal berhasil menggulung Chelsea dengan skor 5-0 dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion Emirates, Rabu dini hari WIB. Inilah klasemen terbaru Liga Inggris setelah hasil tersebut.
Gol-gol Arsenal dibuka oleh Leandro Trossard pada menit keempat, diikuti dengan dua gol dari Ben White pada menit ke-52 dan ke-70, serta dua gol lagi dari Kai Havertz pada menit ke-57 dan ke-65.
Dalam segi statistik, Arsenal melepaskan 27 tendangan dengan 10 di antaranya mengarah ke gawang. Sementara itu, Chelsea hanya mampu melepaskan satu tendangan yang mengarah ke gawang dari 10 percobaan yang dilakukan.
Setelah pertandingan Arsenal vs Chelsea dalam Liga Inggris 2024, The Gunners kokoh di puncak klasemen dengan 77 poin dari 34 pertandingan. Arsenal kini memberikan tekanan kepada Liverpool dan Manchester City.
Liverpool masih memiliki satu pertandingan sisa lebih banyak daripada Arsenal, sementara Manchester City masih memiliki dua pertandingan sisa lebih banyak daripada skuat Mikel Arteta.
Sementara itu, Chelsea berada di peringkat sembilan klasemen dengan 47 poin dari 33 pertandingan. Kekalahan dari Arsenal membuat The Blues gagal naik peringkat ke posisi delapan dan semakin sulit untuk berharap tampil di kompetisi Eropa musim depan.
Arsenal akan menghadapi Tottenham yang saat ini berada di peringkat 5 klasemen, sementara Chelsea akan berhadapan dengan Aston Villa yang berada di peringkat ke-4 klasemen.
Klasemen Liga Inggris 2024 (Rabu, 24 April)
- Arsenal: 77 poin
- Liverpool: 74 poin
- Manchester City: 73 poin
- Aston Villa: 66 poin
- Tottenham Hotspur: 60 poin
- Newcastle United: 60 poin
- Manchester United: 50 poin
- West Ham United: 48 poin
- Chelsea: 47 poin
- Brighton & Hove Albion: 48 poin
- Wolverhampton Wanderers: 43 poin
- Fulham: 42 poin
- Bournemouth: 42 poin
- Crystal Palace: 36 poin
- Brentford: 35 poin
- Everton: 30 poin
- Nottingham Forest: 26 poin
- Luton Town: 25 poin
- Burnley: 23 poin
- Sheffield United: 16 poin
Berita atau informasi yang Anda baca membahas emiten atau saham tertentu berdasarkan data yang tersedia dari keterbukaan informasi PT Bursa Efek Indonesia dan sumber lain yang dapat dipercaya. Konten ini tidak dimaksudkan sebagai ajakan untuk membeli atau menjual saham tertentu. Selalu lakukan riset mandiri dan konsultasikan keputusan investasi Anda dengan penasihat keuangan profesional. Pastikan Anda memahami risiko dari setiap keputusan investasi yang diambil.